Entri Populer

Total Tayangan Halaman

Jumat, 16 Januari 2009

TUJUANKU MENULIS

Tujuanku menulis sebenarnya memang sederhana, yaitu menceritakan pengalaman pribadi dan menyampaikan pemahaman baru yang kudapatkan dari pengalaman itu. Tidak ada yang ribet. Kemudian, gaya berkomunikasiku yang cenderung koboi tembak sana tembak sini, kadang bikin kaget orang aja, itu juga sudah bawaan genetis golongan darah B yang sulit diubah.
Katanya orang yang bergolongan darah B suka menyatakan blak-blakan apa yang mereka pikirkan tanpa menimbang-nimbang terlalu banyak hal.
Yep, that’s me
Lagi pula, menulis dengan cara apapun, pesan yang ingin disampaikan toh sama saja, walau aku memolesnya dengan kalimat-kalimat yang sophisticated, halus, sopan, yang menurutku sering kali malah jadi mengaburkan arti dari pesan.
Kesimpulannya, aku nggak kan berusaha terlalu keras untuk meniru gaya komunikasi orang-orang yang sudah luas diakui sebagai komunikator handal. Pertanggungjawaban ilmunya terlalu berat. Takut banget kalau suatu saat nanti malah didapuk jadi narasumber di seminar tentang motivasi hehe… apa yang aku katakan akan mempengaruhi hidup banyak orang. Berat berat…
Sudah cukup bahagia seperti ini: ada orang baca syukur, setuju sama aku syukur, nggak juga nggak jadi masalah.
Lagipula mengingat Daya Penerimaan Pesan (receiver) dari setiap orang yang berbeda-beda, aku lebih suka bila orang yang mau membaca pesan-pesan yang kutransmisikan

Tidak ada komentar: